Nama: Zia
Arti: Cahaya, sinar
Orang Terkenal: Khaleda Zia, Zia Gurchani
Jenis Kelamin: Laki-Laki, Perempuan
Asal Bahasa: Arab
Siapa bilang sapaan Zia hanya cocok disandang anak perempuan? Anak laki-laki juga dapat menyandang panggilan ini lantaran secara etimologi, arti nama Zia tergolong netral, tidak bersifat feminin atau maskulin.
Kalau Anda penasaran dengan arti dari sapaan tersebut, artikel ini menguraikan informasi lengkapnya. Lebih dari itu, kami juga memaparkan contoh kombinasi nama Zia dan artinya sebagai referensi bagi Anda dalam menamai putra atau putri tercinta.
Jadi semakin tak sabar ingin tahu penjabaran lengkapnya, bukan? Kalau begitu, simak langsung informasi seputar arti nama Zia di bawah ini! Baca sampai selesai karena terdapat informasi berisi profil tokoh pria dan wanita populer penyandang sapaan sama di akhir artikel.
Asal Bahasa
Sebelum mengetahui arti nama Zia, Anda perlu tahu dulu mengenai dari mana asal bahasanya. Seperti yang mungkin sudah bisa Anda tebak, sapaan yang terdiri atas tiga huruf ini berasal dari bahasa Arab yang ditulis dalam huruf Hijaiyah ضياء.
Kata ضياء sendiri dapat ditransliterasikan ke dalam beberapa ejaan selain yang tersusun dari huruf z-i-a, yaitu ziya, ḍiya, diya, atau dia. Terlepas dari adanya perbedaan penulisan dan pengucapan, kata tersebut apabila diterjemahkan ke bahasa Indonesia artinya adalah cahaya (sumber cahaya) atau sinar.
Baca juga: Nama Bayi Laki Laki Islam Terilhami Tokoh Besar Sepanjang Masa
Rangkaian Nama Zia
Nah, Anda mungkin juga sudah tak sabar ingin melihat-lihat contoh rangkaian yang tepat dari sapaan berawalan huruf z ini, bukan? Berikut beberapa kombinasi untuk anak laki-laki dan perempuan yang dapat Anda pertimbangkan untuk diberikan kepada buah hati:
- Zia Abizar Arifin: seorang putra yang kehadirannya memberikan cahaya, memiliki harta berlimpah, dan bijaksana
- Rahma Zia Adzkia: anak perempuan yang diberi banyak berkah, menjadi penerang dalam hidup orang lain, dan sangat cerdas
- Zia Adelia Karina: putri bangsawan yang menjadi penerang hidup dan sosok yang penuh cinta
Baca juga: Koleksi Nama Bayi Perempuan Islami Cantik Namun Jarang Digunakan
Tokoh Populer
1. Zia Mody

Tokoh wanita inspiratif asal India dalam foto di atas berprofesi sebagai pengacara sekaligus pengusaha. Sebagai pengacara, ia menjadi salah satu pendiri firma hukum terkemuka di India, yaitu AZB & Partners. Mody sendiri memiliki otoritas dalam menangani merger dan akuisisi perusahaan, hukum sekuritas, ekuitas swasta, serta keuangan proyek.
Profesinya sebagai pengusaha juga tidak bisa dipandang sebelah mata. Ia terbilang sukses, terlebih setelah namanya tercatat di jajaran wanita paling hebat versi majalah Fortune India selama dua tahun berturut-turut, yakni pada 2018 dan 2019.
Baca juga: Pentingnya Arti Nama Seseorang bagi Kehidupannya
2. Zia Gurchani

Aktor sekaligus penulis asal Balochistan, Pakistan ini juga tak boleh Anda lewatkan profilnya. Gurchani semula dikenal sebagai presenter program khusus anak-anak di Radio Pakistan yang aktif memandu acara sejak tahun 2000-an.
Walau begitu, ia sebelumnya sudah pernah muncul di panggung hiburan saat membintangi serial klasik di PTV Home sekitar tahun 1990-an. Wajahnya kemudian semakin familier di layar kaca karena bermain di beberapa serial, di antaranya Aangan (2017), Mah-e-Tamaam (2018), Dil Kya Karey (2019), dan masih banyak lagi.