• Skip to primary navigation
  • Skip to main content
  • Skip to primary sidebar
  • Skip to secondary sidebar

TentangNama

Referensi Arti Nama Lengkap & Terpercaya

  • Indeks
  • Laki-Laki
  • Perempuan
  • Artikel
    • Pentingnya Arti Nama Seseorang bagi Kehidupannya
    • Nama Bayi Laki Laki Islam Terilhami Tokoh Besar Sepanjang Masa
    • Kumpulan Nama Bayi Laki Laki Modern dari Berbagai Belahan Dunia
    • Nama Bayi Perempuan Modern yang Catchy dari Berbagai Film Dunia
    • Koleksi Nama Bayi Perempuan Islami Cantik namun Jarang Digunakan
  • Indeks
  • Kategori
    • Laki-Laki
    • Perempuan
  • Artikel
    • Pentingnya Arti Nama Seseorang
    • Rekomendasi Nama Bayi Laki Laki Islam
    • Kumpulan Nama Bayi Laki Laki Modern
    • Koleksi Nama Bayi Perempuan Islami
    • Opsi Nama Bayi Perempuan Modern
 » Arti Nama » Laki-Laki
Reza
Danish

Arti Nama Sean

Arti Nama Sean - Sean

Nama: Sean
Arti: Tuhan Maha Pengasih, yang diberkati Tuhan
Orang Terkenal: Shawn Mendes, Shane Dawson
Jenis Kelamin: Laki-Laki
Asal Bahasa: Hebrew, Irlandia

Anda sedang mencari inspirasi untuk nama si jagoan kecil yang sebentar lagi hadir ke dunia? Barangkali sapaan Sean bisa menjadi salah satu pilihan panggilan yang dapat dipertimbangkan. Bila tertarik untuk mengetahui lebih jauh dengan panggilan tersebut, langsung saja cek ulasan arti nama Sean di artikel ini.

Panggilan yang banyak ditemukan di Irlandia ini merupakan variasi lain dari sapaan John atau Johan. Meskipun penulisannya sama sekali tidak mirip, tapi pesan yang terkandung dalam sapaan ini tetaplah sama dengan arti nama John.

Penasaran dengan informasi lebih dalam tentang arti nama Sean? Tak perlu basa-basi lagi, mari simak arti, rangkaian, beserta tokoh-tokoh inspiratif yang menyandang sapaan ini di pembahasan berikut!

Baca Juga
  • 3 Hal yang Memengaruhi Penentuan Nama Anak
  • Sakit-Sakitan Karena Bayi Keberatan Nama, Mitos atau Fakta?
  • Ingin Cari Nama Bayi lewat Internet? Simak 5 Tips Ini Dulu!
  • Penting! Orang Tua Perlu Perhatikan 3 Hal Ini sebelum Menamai Anak
  • Pentingnya Arti Nama Seseorang bagi Kehidupannya
Daftar Isi
  • Asal Bahasa
  • Rangkaian Nama Sean dan Artinya
  • Tokoh Populer

Asal Bahasa

Asal Bahasa - Irlandia

Panggilan ini merupakan variasi penulisan dari Johan atau John dalam bahasa Irlandia. Sapaan John berasal dari bahasa Ibrani yang berarti Tuhan Maha Pengasih. Dalam penggunaannya sendiri, arti nama Sean dalam bahasa Ibrani juga bisa menjadi “yang diberkati Tuhan”.

Arti nama Sean dalam Alkitab tak berbeda jauh dengan John karena berasal dari akar kata yang sama. John sendiri adalah tokoh suci yang dikisahkan sebagai salah satu murid dari Yesus dalam Alkitab Perjanjian Baru.

Penulisan sapaan yang biasa disematkan kepada bayi laki-laki ini cukup beragam. Beberapa di antaranya adalah Seaghán, Seón, Shawn, Shaine, Shane, dan Shaun. Pesan yang terkandung dalam varian-varian tersebut masih sama dengan arti nama Sean walaupun penulisannya berbeda-beda.

Baca juga: Pentingnya Arti Sapaan Seseorang bagi Kehidupannya

Rangkaian Nama Sean dan Artinya

Jika sudah yakin ingin menyematkan sapaan ini kepada si jagoan kecil, tak ada salahnya Anda menambahkan panggilan lain dari berbagai bahasa. Dengan begitu, arti nama Sean akan semakin indah dan doa Anda untuk putra tercinta pun bertambah. Berikut beberapa contoh rangkaian nama Sean yang bisa Anda tiru:

  1. Sean Alvaro Malik: raja bijaksana yang diberkati Tuhan
  2. Putra Sean Wicaksono: anak laki-laki yang membawa kehormatan dan diberkati oleh Tuhan
  3. Azka Sean Naradipa: maharaja saleh yang diberkati oleh Tuhan

Tokoh Populer

1. Shawn Mendes

Arti Nama Sean - Shawn Mendes
Sumber: Instagram – shawnmendes

Memiliki nama lengkap Shawn Peter Raul Mendes, laki-laki ini lahir pada tanggal 8 Agustus 1998 di Pickering, Ontario, Kanada. Ia merupakan salah satu solois laki-laki populer dan banyak digandrungi oleh para perempuan.

Shawn memulai kariernya di dunia tarik suara dengan cara menggunggah video cover lagu di media sosial Vine. Pada tahun 2013, video cover lagu As Long As You Love Me dari Justin Bieber unggahannya viral dan menarik perhatian Andrew Gelter yang kemudian mengajak laki-laki ini untuk bergabung dengan Island Records. Ia menandatangi kontrak dengan label musik tersebut pada bulan Mei 2014.

Album pertama Shawn yang berjudul Handwritten (2015) sukses terjual sebanyak 106 ribu kopi di minggu pertama dan memuncaki chart Billboard Hot 100. Sahabat Taylor Swift ini merupakan penyanyi termuda setelah Justin Bieber yang berhasil debut pada peringkat 1. Hingga tahun 2019, ia telah merilis tiga album dan beberapa lagu hits, seperti Stitches, Treat You Better, If I Can’t Have You, dan Señorita.

Baca juga: Kumpulan Panggilan Bayi Laki Laki Modern dari Berbagai Belahan Dunia

2. Shane Dawson

Arti Nama Sean - Shane Dawson
Sumber: Instagram – shanedawson

Laki-laki bernama asli Shane Lee Yaw ini merupakan salah satu original YouTuber yang telah mengunggah video-videonya di YouTube sejak tahun 2008. Ia lahir di Long Beach, California, Amerika Serikat pada tanggal 19 Juli 1988.

Mulanya, video-videonya hanya berisi tentang komedi dan meniru tingkah selebriti. Lama-kelamaan, pria yang juga pernah berkarier di dunia musik ini mulai membuat video dengan tema konspirasi dan dokumenter yang membuat namanya semakin melambung.

Meski memiliki tiga akun YouTube, sejak tahun 2017 ia hanya aktif mengunggah video di akunnya, shane, yang telah memiliki subscribers lebih dari 23 juta. Laki-laki ini juga pernah merilis dua buku yang masuk dalam daftar penjualan buku terbaik versi New York Times bertajuk I Hate Myselfie (2015) dan It Gets Worse (2016).

Penulis: Aulia Dian
Editor: Khonita Fitri
Reza
Danish

Primary Sidebar

Pilihan Editor

  • Pentingnya Arti Nama Seseorang bagi Kehidupannya
  • Nama Bayi Laki Laki Islam Terilhami Tokoh Besar Sepanjang Masa
  • Kumpulan Nama Bayi Laki Laki Modern dari Berbagai Belahan Dunia

Secondary Sidebar

Pilihan Editor

  • Nama Bayi Perempuan Modern yang Catchy dari Berbagai Film Dunia
  • Koleksi Nama Bayi Perempuan Islami Cantik Namun Jarang Digunakan
  • Tentang Kami
  • Hubungi Kami
  • Persyaratan Penggunaan
  • Kebijakan Privasi

Copyright © 2021 TentangNama.com. All Rights Reserved.