• Skip to primary navigation
  • Skip to main content
  • Skip to primary sidebar
  • Skip to secondary sidebar

TentangNama

Referensi Arti Nama Lengkap & Terpercaya

  • Indeks
  • Laki-Laki
  • Perempuan
  • Artikel
    • Pentingnya Arti Nama Seseorang bagi Kehidupannya
    • Nama Bayi Laki Laki Islam Terilhami Tokoh Besar Sepanjang Masa
    • Kumpulan Nama Bayi Laki Laki Modern dari Berbagai Belahan Dunia
    • Nama Bayi Perempuan Modern yang Catchy dari Berbagai Film Dunia
    • Koleksi Nama Bayi Perempuan Islami Cantik namun Jarang Digunakan
  • Indeks
  • Kategori
    • Laki-Laki
    • Perempuan
  • Artikel
    • Pentingnya Arti Nama Seseorang
    • Rekomendasi Nama Bayi Laki Laki Islam
    • Kumpulan Nama Bayi Laki Laki Modern
    • Koleksi Nama Bayi Perempuan Islami
    • Opsi Nama Bayi Perempuan Modern
 » Arti Nama » Perempuan
Khabib
Ashraf

Arti Nama Sandra

Arti Nama Sandra - Sandra

Nama: Sandra
Arti: Pelindung, penolong
Orang Terkenal: Sandra Dewi
Jenis Kelamin: Perempuan
Asal Bahasa: Yunani

Tak masalah jika ingin memberikan sapaan pada si kecil sesuai dengan nama idola Bunda, misalnya saja Sandra Dewi. Namun, alangkah lebih baik jika Anda cari tahu dulu arti nama Sandra Dewi.

Berasal dari bahasa Sanskerta dan Jawa, Dewi memiliki makna dewa perempuan, bidadari yang cantik, atau wanita yang tabah. Apabila ingin tahu makna dari sapaan Sandra, sepertinya Anda perlu membaca dulu artikel ini.

Tak hanya artinya saja, di sini juga telah kami rangkum informasi seputar asal bahasa dan inspirasi rangkaian sapaan Sandra. Tak hanya itu, di akhir artikel juga telah kami rangkum profil singkat tokoh populer penyandang sapaan ini. Oleh karena itu, simak artikel yang mengulik arti nama Sandra ini sampai habis, ya!

Baca Juga
  • 3 Hal yang Memengaruhi Penentuan Nama Anak
  • Sakit-Sakitan Karena Bayi Keberatan Nama, Mitos atau Fakta?
  • Ingin Cari Nama Bayi lewat Internet? Simak 5 Tips Ini Dulu!
  • Penting! Orang Tua Perlu Perhatikan 3 Hal Ini sebelum Menamai Anak
  • Pentingnya Arti Nama Seseorang bagi Kehidupannya
Daftar Isi
  • Asal Bahasa
  • Inspirasi Rangkaian Nama
  • Tokoh Populer

Asal Bahasa

Asal Bahasa - Yunani

Anda tentu sudah sering mendengar sapaan yang mungkin disandang oleh teman, sahabat, atau kerabat Anda ini. Meski banyak ditemukan di tanah air, panggilan yang terdengar keren ini tidak berasal dari bahasa Indonesia.

Sandra merupakan salah satu diminutif atau bentuk sederhana dari Alessandra. Dalam bahasa Italia, Alessandra adalah salah varian dari Alexandra yang merupakan bentuk feminin dari Alexander. Berasal dari bahasa Yunani, Alexander memiliki arti menolong atau melindungi manusia.

Kesimpulannya, arti nama Sandra adalah pelindung atau penolong. Dengan memberikan sapaan ini pada putri tercinta, Anda telah mendoakannya kelak tumbuh menjadi wanita yang suka menolong dan melindungi orang-orang di sekitarnya.

Jika beragama Islam, pertanyaan apa arti nama Sandra dalam bahasa Arab atau Islam mungkin sempat terbesit dalam benak Anda. Namun, sapaan ini tidak disebutkan dalam Alquran dan tak memiliki arti dalam bahasa Arab.

Meski begitu, Anda masih bisa merangkainya dengan panggilan yang berasal dari bahasa Arab atau Alquran untuk mendapatkan sapaan bernuansa islami, salah satu contohnya adalah Aulia. Arti nama Sandra Aulia adalah wanita yang bisa menjadi sahabat, pelindung, dan penolong orang-orang di sekitarnya. Doa yang sangat bijak, kan?

Baca juga: Pentingnya Arti Nama Seseorang bagi Kehidupannya

Inspirasi Rangkaian Nama

Menentukan rangkaian sapaan memang gampang-gampang susah. Bila tak kunjung mendapatkan ide atau inspirasi, Anda tak perlu merasa khawatir. Berikut ini telah kami paparkan tiga contoh rangkaian sapaan Sandra atau varian penulisannya, Sondra.

  1. Adele Sondra Charlotte: perempuan kuat yang terhormat seperti bangsawan dan bisa menjadi penolong orang lain.
  2. Sandra Maryam Dara: perempuan penuh cinta yang cantik bagaikan bintang dan bisa menolong serta melindungi orang-orang di sekitarnya.
  3. Hanin Laura Sondra: perempuan yang senang menolong orang lain, bisa meraih kemenangan, dan penuh kasih sayang.

Baca juga: Nama Bayi Laki Laki Islam Terilhami Tokoh Besar Sepanjang Masa

Tokoh Populer

1. Sandra Dewi

Arti Nama Sandra - Sandra Dewi
Sumber: Instagram – sandradewi88

Wanita cantik kelahiran Pangkalpinang, 8 Agustus 1983 ini mengawali karier di dunia hiburan setelah menjadi pemenang dalam Fun Fearless Female Majalah Cosmopolitan pada tahun 2006. Setahun setelahnya, ia memulai debut aktingnya lewat film bertajuk Quickie Express. 

Namanya kian populer saat menjadi pemeran utama dalam sinetron bertajuk Cinta Indah (2007). Memiliki paras yang menawan, artis yang suka wisata kuliner ini sempat terpilih untuk mewakili project The Walt Disney Company sebagai Cinderella untuk Disney Princess Calendar pada tahun 2015.

Penulis: Rinta Nariza
Editor: Khonita Fitri
Khabib
Ashraf

Primary Sidebar

Pilihan Editor

  • Pentingnya Arti Nama Seseorang bagi Kehidupannya
  • Nama Bayi Laki Laki Islam Terilhami Tokoh Besar Sepanjang Masa
  • Kumpulan Nama Bayi Laki Laki Modern dari Berbagai Belahan Dunia

Secondary Sidebar

Pilihan Editor

  • Nama Bayi Perempuan Modern yang Catchy dari Berbagai Film Dunia
  • Koleksi Nama Bayi Perempuan Islami Cantik Namun Jarang Digunakan
  • Tentang Kami
  • Hubungi Kami
  • Persyaratan Penggunaan
  • Kebijakan Privasi

Copyright © 2023 TentangNama.com. All Rights Reserved.