Nama: Raisa
Arti: Pemimpin
Orang Terkenal: Raissa Khan-Panni, Raisa Andriana
Jenis Kelamin: Perempuan
Asal Bahasa: Arab
Apakah Anda ingin si kecil kelak bisa menjadi pemimpin? Karena nama adalah doa, tak ada salahnya menyematkan sapaan yang berarti pemimpin untuk putri Anda. Arti nama Raisa adalah pemimpin, sehingga sapaan ini bisa Anda sematkan pada si kecil.
Sapaan yang berasal dari bahasa Arab ini merupakan bentuk feminin dari Rais atau Raees. Selain bermakna positif, sapaan yang terdengar indah ini cukup fleksibel peletakkannya dalam rangkaian sapaan. Jadi, Anda bebas meletakannya di awal, tengah, atau akhir rangkaian.
Makin tertarik untuk menyematkan sapaan ini pada bayi perempuan Anda, kan? Sebelum memberikan sapaan ini pada putri Anda, simak dulu artikel yang mengulik arti nama Raisa ini, yuk! Informasi lengkap mulai dari asal bahasa, inspirasi rangkaian nama, hingga tokoh populernya telah kami rangkum di bawah ini!
Asal Bahasa
Secara etimologi, sapaan ini berasal dari bahasa Arab (رَئِيْس) yang merupakan bentuk feminin dari sapaan Rais atau Raees. Arti nama Raisa adalah pemimpin. Sebuah makna yang cocok untuk dijadikan doa buat si kecil, ya?
Anda mungkin sudah sering menemui seseorang bernama Raisa, entah itu sahabat, teman, atau kerabat. Sebab, Raisa memang cukup populer disematkan sebagai nama. Walau sering digunakan, tentu tak jadi masalah jika Anda ingin menyematkan panggilan ini pada si kecil mengingat maknanya yang cukup baik.
Karena berasal dari bahasa Arab, Anda mungkin penasaran kira-kira apa arti nama Raisa dalam Islam atau Alquran. Sayangnya, sapaan yang berawalan dari huruf r ini tidak disebutkan secara langsung dalam Alquran.
Baca juga: Nama Bayi Laki Laki Islam Terilhami Tokoh Besar Sepanjang Masa
Inspirasi Rangkaian Nama
Selain Raisa, Anda juga bisa menyematkan varian penulisan dari sapaan ini, yaitu Raissa. Rangkailah sapaan yang bermakna baik ini dengan sapaan-sapaan lain agar doa yang dipanjatkan pada si kecil semakin banyak. Jika belum mendapatkan inspirasi, berikut telah kami rangkum tiga contoh rangkaian sapaan untuk putri Anda.
- Zhafira Raisa Azzahra: pemimpin perempuan yang cantik bagaikan bunga dan berhasil meraih kesuksesan.
- Raissa Yasmin: hadiah dari Tuhan yang menjadi seorang pemimpin.
- Arsy Raissa Annisa: pemimpin perempuan yang ramah dan bijak.
Baca Juga: Kumpulan Nama Bayi Laki Laki Modern dari Berbagai Belahan Dunia
Tokoh Populer
1. Raissa Khan-Panni

Sumber: Instagram – anfunny
Bernama lengkap Raissa Khan-Phani, perempuan satu ini lebih dikenal dengan sebutan Raissa. Wanita cantik ini adalah penyanyi blasteran India-Inggris yang lahir dan besar di London. Dirinya mengawali karier sebagai penyanyi indie yang merilis album perdananya, yakni Sleeping Bugs pada 1996.
Di tahun 1977, ia merilis album keduanya yang bertajuk Meantime. Selain Sleeping Bugs dan Meantime, Raissa telah merilis sejumlah album lainnya, seperti Believers (1999), The Mummers, Tale to Tell (part one) (2008), dan The Mummers, Tale to Tell (2009).
Baca juga: Nama Bayi Perempuan Modern yang Catchy dari Berbagai Film Dunia
2. Raisa Andriana

Cantik dan bersuara emas adalah dua hal yang menggambarkan Raisa Andriana. Dikenal sebagai penyanyi solo, sebenarnya wanita yang lahir di Jakarta ini mengawali kariernya di dunia hiburan sebagai vokalis band bentukan Kevin Aprilio, yakni Andante.
Bakat menyanyi mantan pacar Keenan Pearce ini muncul sejak usia 3 tahun. Dulu, dirinya sering berpura-pura bernyanyi di atas panggung bak penyanyi terkenal. Saat beranjak dewasa, ia kerap menjadi penyanyi kafe. Hingga akhirnya, ia mendapat kontrak dengan perusahaan rekaman musik besar Universal Music Indonesia pada tahun 2011 dan merilis single pertamanya berjudul Serba Salah.
Meskipun saat itu masih baru dalam kancah musik Indonesia, wanita yang akrab disapa Yaya ini berhasil meraih penghargaan sebagai Pendatang Baru Terbaik dalam ajang Anugerah Musik Indonesia 2012. Tak hanya itu saja, ia juga berhasil meraih sejumlah penghargaan lainnya, salah satunya adalah Penyanyi Favorit dalam ajang Nickelodeon Indonesia Kids’ Choice Awards 2015.