• Skip to primary navigation
  • Skip to main content
  • Skip to primary sidebar
  • Skip to secondary sidebar

TentangNama

Referensi Arti Nama Lengkap & Terpercaya

  • Indeks
  • Laki-Laki
  • Perempuan
  • Artikel
    • Pentingnya Arti Nama Seseorang bagi Kehidupannya
    • Nama Bayi Laki Laki Islam Terilhami Tokoh Besar Sepanjang Masa
    • Kumpulan Nama Bayi Laki Laki Modern dari Berbagai Belahan Dunia
    • Nama Bayi Perempuan Modern yang Catchy dari Berbagai Film Dunia
    • Koleksi Nama Bayi Perempuan Islami Cantik namun Jarang Digunakan
  • Indeks
  • Kategori
    • Laki-Laki
    • Perempuan
  • Artikel
    • Pentingnya Arti Nama Seseorang
    • Rekomendasi Nama Bayi Laki Laki Islam
    • Kumpulan Nama Bayi Laki Laki Modern
    • Koleksi Nama Bayi Perempuan Islami
    • Opsi Nama Bayi Perempuan Modern
 » Arti Nama » Laki-Laki
Maheswari
Athaya

Arti Nama Hasbi

Arti nama Hasbi - Hasbi

Nama: Hasbi
Arti: Cukup bagiku
Orang Terkenal: Muchtar Yahya Hasbi, Muhammad Hasbi Ash Shiddieqy
Jenis Kelamin: Laki-Laki
Asal Bahasa: Arab

Bingung memilih sapaan yang tepat untuk si jagoan kecil? Nah, bagi Anda yang beragama Islam, mungkin arti nama Hasbi yang akan kami bahas di artikel ini akan membuat Anda tertarik.

Ya, sapaan ini memang bernuansa islami, tapi Anda tetap bisa merangkainya dengan sapaan lain. Misalnya saja yang berasal dari bahasa Indonesia, Sanskerta, Jepang, Latin, atau malah Ibrani.

Meski demikian, Anda tetap harus memilih kombinasi sapaan yang tepat agar menjadi serangkaian doa yang indah untuk si kecil. Sudah tidak sabar untuk mengetahui arti nama Hasbi? Langsung saja simak uraian di bawah. Selamat membaca!

Baca Juga
  • 3 Hal yang Memengaruhi Penentuan Nama Anak
  • Sakit-Sakitan Karena Bayi Keberatan Nama, Mitos atau Fakta?
  • Ingin Cari Nama Bayi lewat Internet? Simak 5 Tips Ini Dulu!
  • Penting! Orang Tua Perlu Perhatikan 3 Hal Ini sebelum Menamai Anak
  • Pentingnya Arti Nama Seseorang bagi Kehidupannya
Daftar Isi
  • Asal Bahasa
  • Kombinasi Nama Hasbi dan Artinya
  • Tokoh Populer

Asal Bahasa

Asal Bahasa - Arab

Dalam bahasa Arab, nama Hasbi memiliki makna ‘cukup bagiku’. Kata حسبي tertera jelas dalam beberapa ayat Alquran, salah satunya adalah dalam Surat At Taubah ayat 129 yang berbunyi فَإِنْ تَوَلَّوْا فَقُلْ حَسْبِيَ اللَّهُ لَا إِلَٰهَ إِلَّا هُوَ ۖ عَلَيْهِ تَوَكَّلْتُ ۖ وَهُوَ رَبُّ الْعَرْشِ الْعَظِيمِ.

Semoga jika disematkan pada si kecil, sapaan ini bisa menjadi doa agar kelak ketika dewasa ia akan selalu merasa cukup atas segala pemberian Tuhan. Dengan bersyukur, maka hidup akan terasa lebih bahagia tak peduli seberapa pun harta yang dimilikinya.

Baca juga: Nama Bayi Perempuan Modern yang Catchy dari Berbagai Film Dunia

Kombinasi Nama Hasbi dan Artinya

Sapaan yang indah ini memang hanya terdiri dari dua suku kata sehingga sering dijadikan sebagai nama depan atau tengah. Meski demikian, bukan berarti sapaan ini tak bisa diletakkan di belakang. Berikut contohnya kami sajikan contoh rangkaian yang mengandung arti nama Hasbi.

  1. Adnan Hasbi Al Faiz: cukup bagiku surga dan kemenangan.
  2. Hasbi Shaka Arsyadi: cukup bagiku persaudaraan dan kebijaksanaan.
  3. Evan Mario Hasbi: cukup bagiku kekuatan dan anugerah dari Tuhan.

Baca juga: Kumpulan Nama Bayi Laki Laki Modern dari Berbagai Belahan Dunia

Tokoh Populer

1. Muchtar Yahya Hasbi

Arti Nama Hasbi - Muchtar Yahya Hasbi
Sumber: Buku Perjuangan Janda Mantan PM Aceh Merdeka

Mungkin Anda kurang mengenal sosok yang lahir di Aceh pada 4 Juni 1940 ini. Namun, ia adalah tokoh penting di kalangan pejuang GAM (Gerakan Aceh Merdeka). Ya, bagi Indonesia GAM memang merupakan pemberontak.

Namun, kita tak bisa memungkiri bahwa dr. Muchtar yang menjabat sebagai Perdana Menteri Aceh Merdeka yang pertama adalah orang hebat. Bahkan menurut dr. Zaini Abdullah (Gubernur Aceh periode 2012–2017), Muchtar adalah sosok yang setia dan berpendirian teguh.

Baca juga: Koleksi Nama Bayi Perempuan Islami Cantik Namun Jarang Digunakan

2. Muhammad Hasbi Ash Shiddieqy

Arti Nama Hasbi - Muhammad Hasbi Ash Shiddieqy
Sumber: Goodreads

Pria yang merupakan ahli tafsir Alquran kenamaan asal Indonesia ini adalah generasi ke-37 dari Khalifah Abu Bakar Ash Shiddiq (salah satu sahabat terbaik Nabi Muhammad). Ia lahir di Lhokseumawe, Aceh pada 10 Maret 1904 dari pasangan Teungku Qadhi Chik Maharaja Mangkubumi Husien dan Teungku Amrah.

Semasa hidupnya, murid Syeikh Ahmad Soorkati ini sangat aktif menulis. Sampai akhir hayatnya, ia telah menghasilkan sekitar 73 buku yang terdiri dari 142 jilid dan 50 artikel. Di antaranya semua karyanya, yang paling fenomenal adalah Tafsir An Nur yang terbit pada 1976.

Penulis: Mentari Aprellia
Editor: Nurul Aprilianti
Maheswari
Athaya

Primary Sidebar

Pilihan Editor

  • Pentingnya Arti Nama Seseorang bagi Kehidupannya
  • Nama Bayi Laki Laki Islam Terilhami Tokoh Besar Sepanjang Masa
  • Kumpulan Nama Bayi Laki Laki Modern dari Berbagai Belahan Dunia

Secondary Sidebar

Pilihan Editor

  • Nama Bayi Perempuan Modern yang Catchy dari Berbagai Film Dunia
  • Koleksi Nama Bayi Perempuan Islami Cantik Namun Jarang Digunakan
  • Tentang Kami
  • Hubungi Kami
  • Persyaratan Penggunaan
  • Kebijakan Privasi

Copyright © 2023 TentangNama.com. All Rights Reserved.