Nama: Fathan
Arti: Kemenangan, cerdas, bijaksana
Orang Terkenal: Riza Herzego Nida Fathan, Fathan Anuar
Jenis Kelamin: Laki-Laki
Asal Bahasa: Arab
Memberikan nama untuk si kecil tidak hanya mempertimbangkan keindahan tapi juga maknanya. Salah satu contoh yang bisa digunakan untuk penamaan adalah arti nama Fathan. Nama tersebut cocok disematkan untuk putra kesayangan Anda.
Penggunaan inisial F di Indonesia didominasi oleh sapaan Fatih, Fahri, dan Farel. Penggunaan arti nama Fathan masih jarang digunakan. Namun hal tersebutlah yang membuatnya unik dan tidak pasaran..
Selain maknanya yang positif, nama ini bahkan digunakan oleh tokoh-tokoh inspiratif di Indonesia. Sehingga Anda bisa menjadikannya sebagai upaya dan doa agar ia kelak tumbuh menjadi seperti tokoh inspiratif tersebut.
Penasaran dengan arti nama Fathan dan tokoh yang menggunakan sapaan ini? Simak ulasan lengkapnya di bawah ini, yuk!
Asal Bahasa
Secara etimologi, panggilan ini berasal dari bahasa Arab فَتْحَان yang memiliki arti kemenangan. Nama Fathan adalah serapan dari kata Al-Fath yang merupakan surah ke-48 dalam Al-Qur’an.
Surah ini tergolong surah Madaniyah yang terdiri dari 29 ayat. Penamaan surah Al-Fath diambil dari ayat pertama surah ini, Fat-han yang berarti kemenangan. Lantunan ayat-ayat dari surah ini menceritakan tentang hal-hal yang berhubungan dengan kemenangan yang dicapai Nabi Muhammad S.A.W dalam peperangannya.
Kata ini juga kata serapan dari salah satu sifat baik Rasulullah yaitu fathanah yang memiliki arti bijaksana dan cerdas. Setiap orang tua pasti menginginkan anaknya kelak tumbuh cerdas dan bijaksana seperti Rasulullah.
Baca juga: Arti Nama Putra
Popularitas
Kemungkinan karena asal bahasanya, nama ini populer digunakan di Arab. Di Indonesia sendiri, masih jarang yang menggunakan nama ini.
Nama ini mulai dikenal di Indonesia pada tahun 1998 dan puncak popularitasnya pada tahun 2008 terdaftar sebanyak 224 laki-laki bernama Fathan. Meskipun jarang digunakan, tidak masalah jika Ayah dan Bunda ingin menyematkan sapaan ini untuk si kecil. Selain karena maknanya yang positif, nama ini juga terkesan unik karena masih jarang yang menggunakannya.
Kombinasi Nama Fathan dan Maknanya
Bila Ayah dan Bunda sudah memutuskan untuk menggunakan nama ini, akankah lebih indah dan bermakna jika ditambahkan dengan sapan-sapaan lain. Penempatan panggilan ini pun cukup fleksibel bisa di awal, tengah, ataupun akhir.
Sebagai contoh untuk penempatan di awal, coba tambahkan dengan sapaan Alfarizi yang memiliki arti tekun bekerja. Jika dipadukan arti nama Fathan Alfarizi menjadi anak laki-laki cerdas yang tekun bekerja. Contoh lain yang bisa Anda gunakan adalah arti nama Fathan Alvaro yang memiliki makna anak laki-laki cerdas dan adil.
Jika Anda ingin menyematkannya di tengah, coba tambahkan dengan sapaan Muhammad dan Maulana. Muhammad memiliki arti bersifat mulia dan Maulana bermakna pelindung. Jika dikombinasikan, tersirat harapan kelak si kecil menjadi anak cerdas yang bersifat mulia dan bisa menjadi pelindung sekitarnya.
Untuk penempatan di akhir, bisa Ayah dan Bunda tambahkan dengan sapaan Rajendra yang bermakna raja yang tertinggi atau pemimpin. Jika digabungkan, Anda telah mendoakkan si kecil kelak menjadi pemimpin yang cerdas.
Tokoh Populer
1. Riza Herzego Nida Fathan

“Internet safety itu bukan untuk membatasimu, tapi membuatmu lebih bijak dalam memilih akses internetmu,” merupakan kutipan motivasi dari Riza Herzego Nida Fathan. Laki-laki yang akrab di sapa Zego ini adalah pendiri situs belajar online. Situs yang telah ia rintis dari tahun 2015 ini sangat bermanfaat bagi mahasiswa atau profesional muda yang ingin mengembangkan ilmunya.
Motivasinya dalam membuka kelas oline ini berawal dari pengalamanya sendiri. Waktu masih kuliah, ia sangat ingin mempelajari banyak hal namun terhalang tempat dan waktu. Untuk itu, ia menciptakan situs belajar online ini untuk membantu orang-orang yang ingin belajar namun terhalang tempat atau waktu.
Selain mengembangkan situs tersebut, dengan usianya yang masih muda, Zego juga merupakan anggota dari program pengembangan bisnis bernama DIIB (Direktorat Inovasi dan Inkubator Bisnis) yang diselenggarakan oleh Universitas Indonesia.
Berkat kecerdasannya, pria lulusan Universitas Indonesia ini pernah mendapatkan penghargaan-penghargaan atas prestasinya. Di antaranya adalah menjadi Juara II kompetisi Educode Hackathon (2015), Juara II Mahasiswa Terbaik di Fakultas Ilmu Komputer Universitas (2015), Top 10 Social Project dalam Indonesia Youth Forum (2013), Worldwide First Winner of Skill for Employability Challenge yang diadakan oleh British Council (2012), dan masih banyak lagi.
Baca juga: Pentingnya Arti Nama Seseorang bagi Kehidupannya
2. Fathan Anuar

Bagi penikmat acara ajang pencarian bakat Dangdut Academy Asia pasti sudah tidak asing lagi dengan salah satu jurinya ini. Laki-laki yang akrab disapa Hans Anuar ini memiliki nama asli Fathan Haji Anuar.
Ia merupakan penyanyi kondang yang berasal dari Brunei. Namanya mulai populer di Indonesia sejak menjadi juri acara dangdut di salah satu channel televisi swasta.
Berkat keunggulanya dalam bernyanyi, ia mampu mengantongi beberapa penghargaan. Salah satu prestasi yang dapat ia raih adalah Best Male Vocalist dalam Pelangi Music Awards (2004 – 2005). Ia juga mendapatkan kesempatan untuk bernyanyi dalam acara Japan-ASEAN POP Project “Treasure The World” Image Song and J-ASEAN POP CONCERT yang diselenggarakan di Yokohama, Jepang pada tahun 2003.